News Update :
Hot News »
Bagikan kepada teman!

Yamaha Aerox 155 Pesaing Vario 150

Penulis : Kwanyar News on Saturday, 12 November 2016 | 00:59

Saturday, 12 November 2016


 

 

Sayembara Penentuan Harga Sepeda Motor Yamaha 


Setelah menampilkan banyak produk dalam ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2016 lalu, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menggelar ”sayembara”. Siapa bisa tebak harga Aerox 155, telah disiapkan gadget canggih untuk biker.

Aerox 155 yang menjadi salah satu bintang pameran itu memang belum punya banderol. YIMM memberlakukan semacam tahapan peluncuran untuk model ini. Setelah wujud fisik Yamaha Aerox 155 nongol, Yamaha lalu menjaring aspirasi soal harga, kemudian motor ini mulai bisa dipesan pada Desember 2016.

Harga Yamaha  Aerox 155 dan Kompetisi ”Tebak Harga!” ini dibagi menjadi dua periode. Konsumen dipersilakan menilai harga jual Aerox 155 mulai 5 November hingga 24 November 2016 melalui akun sosial media Yamaha Motor Indonesia.

Sementara itu, untuk Aerox 155-S Version, tebak harga diberlakukan pada periode yang berbeda, yakni mulai 26 November hingga 20 Desember 2016.

Kompetisi tebak harga ini menantang konsumen untuk secara tepat atau paling dekat menyebutkan banderol sepeda motor baru jagoan Yamaha ini. Disediakan dua Samsung Gear 360 Camera untuk mereka yang berhasil memberikan tebakan angka mendekati harga jual yang ditetapkan Yamaha.

”Kami ingin melihat ekspektasi konsumen untuk harga motor ini. Secara target konsumen, Aerox 155 membidik orang-orang yang sudah mampu membandingkan antara kualitas produk dan harga jualnya,” ujar Mohammad Masykur, Asisten GM Pemasaran YIMM, dalam siaran resmi, Rabu (9/11/2016).
comments | | Read More...

Motor Trail Kawasaki KLX150 Edisi Spesial


 

Sepeda Motor Trail Terbaru Kawasaki 2017 Yang Murah


Tanpa seremoni, PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) meluncurkan wajah dan grafis baru sang penjelajah paling populer di Indonesia, KLX 150, untuk tipe Special Edition.

Kali ini, terdapat tiga kelir paling baru pada Sepeda Motor Kawasaki KLX 150BF yang mulai dijual dan Grafis dan warna spesial KLX 150BF SE yaitu hitam, lime (hijau khas Kawasaki), dan kuning. 



Tipe SE (Special Edition) ini dilengkapi dengan hand guard, engine guard, serta warna hitam pada bagian pelek. Khusus untuk warna kuning, dilengkapi dengan suspensi depan berwarna keemasan.

Kawasaki KLX 150BF merupakan generasi penerus dari KLX150L, menawarkan pengendara performa off-road sejati di segala medan. Pelek lebih besar, berukuran 21 inci di depan dan 18 inci di belakang, lalu didukung suspensi depan upside-down.

comments | | Read More...

Harga Skutik Vespa Sprint Adventure di Indonesia


 

Motor Skutik Terbaru Vespa di Tahun 2017 Untuk Indonesia


PT Piaggio Indonesia (PID) meluncurkan Vespa Sprint Adventure tanpa perayaan. Produk ini diklaim terbatas, merupakan wujud dari salah satu perayaan ulang tahun Vespa ke-70, ditawarkan dengan sentuhan kelir ala militer.

Model baru yang dirancang khusus untuk berpetualang ini, dan diklaim dibuat dalam jumlah terbatas, Harga Vespa Sprint Adventure Rp 43,9 juta on the road Jakarta. PDI menyediakan dua pilihan warna Vespa Sprint Adventure, Military Green (Matt Green) dan Desert Sand (Matt Sand).

“Vespa Sprint memiliki jiwa petualang dengan pengertian yang lebih luas. Ini menunjukkan kalau Vespa, dapat menjadi teman berpetualang, melampaui fungsi sebagai solusi mobilitas di perkotaan bagi para pecintanya,” ujar Andre Sanyoto, Marketing Director PID dalam siaran resminya, Kamis (13/10/2016).


Andre menambahkan, Vespa baru ini sudah hadir di Indonesia sejak awal bulan ini, dan telah melakukan perjalanan ke Yogyakarta dan sekitarnya. Wilayah selanjutnya yang akan dilalui yaitu Surabaya dan Jawa Timur.

Skutik Vespa Terbaru 2017 dan Vespa Sprint Adventure menggendong mesin injeksi satu silinder empat langkah 150cc, berpendingin udara dan 3 katup, berteknologi mesin i-get terbaru dari Piaggio.  Data teknis mengenai torsi dan daya tidak dijelaskan, tapi diklaim memiliki kemampuan di atas standar, dari sisi keteraturan dan kehandalan.

Kapasitas tangki bahan bakar diperbesar, dari 8,5 liter menjadi 9 liter, dengan klaim rata-rata konsumsi 42 kpl. Sebagai tambahan, Vespa baru ini, memiliki roda berdiameter 12 inci dan dilengkapi dengan rak depan dan belakang berwarna hitam, serta flyscreen.
comments | | Read More...

Daftar 10 Sepeda Motor Terlaris Tahun 2016

 

Honda Beat Masih Merajai Pasar Motor Nasional


Industri otomotif Tanah Air sedang terpuruk. Hal ini terlihat melalui data penjualan, baik versi Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo) untuk mobil maupun Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI) untuk sepeda motor.

Untuk sepeda motor, penjualannya turun sekira 16 persen dibanding periode yang sama di tahun sebelumnya. Tahun ini, penjualan sepeda motor menjadi `hanya` 6,1 juta unit. Periode yang sama tahun lalu mencapai 7,3 juta unit.

Dari jumlah tersebut, Sepeda Motor Terlaris dan Honda masih menjadi sepeda motor paling laris. Tercatat, Honda Beat Series terjual hingga 1.855.349 unit. Sementara skutik lain, Vario Series, menguntit diposisi kedua dengan penjualan mencapai 1,2 juta unit.

Di posisi ketiga, ada Yamaha Mio Series yang penjualannya mencapai angka 539.958 unit. Dibanding tahun sebelumnya, jumlah penjualan ini turun. Tahun lalu, Mio Series terjual sebanyak 639.775 unit.

10 besar sepeda motor terlaris tahun ini masih didominasi Honda dengan enam model. Di tahun ini, Honda CBR 150R merangsek masuk di 10 besar. Sementara itu, Yamaha GT 125 terlempar dari 10 besar setelah tahun lalu menempati posisi ke-8.


Berikut 10 Sepeda Motor Terlaris 2016 Menurut AISI :

1. Honda Beat Series – 1.855.349 unit
2. Honda Vario Series – 1.277.024 unit
3. Yamaha Mio Series – 539.958 unit
4. Honda Scoopy – 350.925 unit
5. Yamaha V-Ixion – 251.937 unit
6. Honda Supra X – 173.487 unit
7. Honda Revo – 164.591 unit
8. Yamaha Soul GT – 156.045 unit
9. Yamaha MX-King – 124.451 unit
10. Honda CB150R StreetFire – 91.823 unit
comments | | Read More...

Sepeda Motor Vespa Bertenaga Listrik

Penulis : Kwanyar News on Friday, 11 November 2016 | 01:41

Friday, 11 November 2016








Skuter ikonis asal Italia, Vespa, tak mau ketinggalan dalam mengembangkan kendaraan listrik. Di ajang EICMA 2016, Milan, mereka memperkenalkan sebuah model yang tak lagi menenggak bensin.

Ya, Vespa listrik ini dibangun berbasis Primavera. Keliran metalik dengan aksen biru di sejumlah bagian termasuk pada lis yang sebelumnya berwarna krom, dasi, headlamp, jok, hingga velg.

Permainan warna ini membuat tampilan Vespa listrik ini sangat atraktif. 

"Memboyong teknologi listrik teranyar menjadi kunci kesuksesan. Desain, kemampuan, mudah digunakan, dan sensasi berkedara akan sama dengan Vespa yang banyak orang tahu," terang Vespa.

Vespa yang berada di bawah payung Piaggio Group memang punya sejarah dalam mengembangkan motor listrik sejak 1970-an. Mereka juga memproduksi skuter hibrida.

Penyematan motor listrik pada Vespa tentu saja menawarkan sensasi berkendara yang halus laiknya kendaraan listrik. Sayangnya, tidak dibeberkan spesifikasi dari Vespa Elettrica. Bagaimana menurut Anda?
comments | | Read More...
 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. SEPEDA MOTOR . All Rights Reserved.
Design Template by kwanyar-news | Support by creating website | Powered by Blogger